Laman

15 Jun 2012

Tiga Panggilan Tuhan untuk manusia

~ Tiga Panggilan Tuhan untuk manusia ~


Dalam hidup ini sejak manusia lahir sampai meninggal ada 3 panggilan yaitu saat kita dilahirkan, adzan sholat dan Haji serta kematian untuk mengadap Allah Swt.

2 panggilan tidak dapat kita tolak kelahiran dan kematian karena kedua-duanya hanya karena kuasa Tuhan Kelahiran didunia ini adalah suatu perjuangan bagi jutaan sel manusia yang akhirnya diberikan roh sehingga jazad/tubuh dapat berkembang menjadi manusia.

Manusia dilahirkan kedunia agar dapat beribadah untuk menjadikan bekal didalam menunggu panggilan terakhir Tuhan. Setelah kematian manusia tidak dapat berbuat apa-apa lagi . kenikmatan kesusahan , kegembiraan saat didunia akan sirna, tinggal menunggu hari penentuan akan berjalan kemana roh yang telah mengarungi dunia.

Dunia yang menawarkan kegembiraan, kebahagiaan dan kenikmatan ternyata sifatnya sementara . semua yang terjadi didunia dibatasi oleh waktu, kebahagiaan mempunyai mobil hanya sebatas dari manfaat mobil dan prestise seseorang, bentuk /model mobil setiap saat berganti, sehingga hari ini kita mempunyai mobil baru, 6 bulan kemudian ada model baru yang keluar, sehingga kebanggaan akan mobil tersebut semakin berkurang.

Anak, harta, istri serta jabatan merupakan sarana kebahagiaan didunia ini dan tidak akan dibawa dalam kematian. Amal sholeh serta ilmu yang bermanfaat, harta yang dibayarkan di jalan Allah merupakan bekal yang akan dibawa didalam kematian atau panggilan yang ketiga atau terakhir.

Harta yang kita berikan untuk Infaq, sedekah dan zakat adalah harta yang sebenarnya yang akan kekal di akherat nanti. Jadi uang yang kita dapat didunia ini hanya sebagai sarana untuk mencapai kebahagiaan bukan tujuan untuk mengumpulkan harta sebanyak-banyaknya agar terjamin hidupnya di hari tua.

Menabung untuk akherat berarti adalah tabungan yang utama yang harus kita Rutinkan setiap hari agar kita tidak menjadi lupa akan bekal kita nantinya.

Keimanan terhadap perintah Allah dalam hal ini yang mempengaruhi seseorang tidak percaya akan manfaat membelanjakan hartanya di jalan Allah. Orang yang keimanan sudah mantap tidak akan segan atau pelit dalam hal menyumbang / sdekah Bahwa hal tersebut akan diganti oleh Allah sepuluh kali lipat bahkan sampai 700 kali lipat, ini sesuai dengan firman Allah Swt di surat Albaqarah ayat 261

“Perumpamaan orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir seratus biji. Allah melipat gandakan bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas lagi Maha Mengetahui.” (QS Al-Baqarah : 261)

Kematian yang datang ketika Malaikat datang menjemput tak ada kuasa manusia untuk menolak, manusia akan tersenyum ketika malaikat datang karena melihat penjemputnya datang dengan senyum.

Senyum malaikat tergantung dari amal dan pemenuhan manusia akan panggilan Adzan untuk sholat. selalu patuh dan melaksanakan panggilan Allah Swt untuk Sholat maka bekal pertama manusia yang akan diperhitungkan di akherat nanti.

Panggilan Haji ada beberapa syarat yaitu mampu secara fisik dan dana, bagi yang telah memenuhi dua syarat tersebut wajib melaksanakan ibadah haji.

Mari kita tegakan Sholat untuk mencegah nahi Mungkar serta sebagai bekal untuk panggilan Terakhir.


Semoga Bermanfaat...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar